Winger Manchester United Angel Di Maria dihadapkan pada beban tampil sesuai keinginan manajer Louis van Gaal hingga akhir kompetisi.
United menghamburkan dana £59.7 juta yang menjadi rekor transfer di Inggris untuk mendatangkan Di Maria dari Real Madrid. Usai tampil brilian di awal kompetisi, pemain timnas Argentina belakangan lebih sering duduk di bangku cadangan.
Kesabaran van Gaal dilaporkan semakin menipis dan pelatih Belanda meminta sang bintang harus bekerja lebih keras jika masih ingin berkostum United.
"Pemain harus beradaptasi dengan filosofi sepakbola yang diusung klub termasuk Di Maria," kata van Gaal.
"Dia harus melakukannya karena pemain lain sudah berubah. Sangat penting ada keinginan dari si pemain sendiri."
"Ketika pikiran seseorang terbuka menerima instruksi, maka dia bisa berubah namun harus diakui mengganti kebiasaan bukan hal gampang."
"Kesalahan selalu berulang, kita harus bersabar. Di Maria bukan tidak punya kemampuan tetapi dia harus bermain sesuai dengan kebutuhan tim, bukan permintaan van Gaal," tandasnya.
United akan menghadapi Arsenal dengan dua poin memisahkan kedua tim.
0 komentar:
Post a Comment